Pelatihan Pengolahan dan Pemanfaatan Limbah Bulu Ayam Menjadi Panel Dinding Ramah Lingkungan Di Desa Borisallo Kecamatan Parangloe Kabupaten Gowa

Authors

  • Ansarullah Faharuddin Universitas Muslim Indonesia
  • Nashrah Arsyad Universitas Muslim Indonesia
  • Gusti Hardyanti Universitas Muslim Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33096/wocd.v3i2.978

Keywords:

daging, Ayam, limbah, panel, Lingkungan

Abstract

Daging Ayam merupakan makanan yang dan dikonsumsi oleh hampir setiap kalangan masyarakat, karena harganya cukup terjangkau dan enak. Hal ini menghasilkan limbah bulu ayam yang cukup besar dan jika tidak diolah dengan baik dapat berakibat pada pencemaran lingkungan. Limbah bulu yang dihasilkan rata-rata 6% dari bobot, sehingga dibutuhkan teknologi atau kreatifitas pengolahan dalam pemanfaatannya. Guna pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi telah dilakukan penelitian pengolahan limbah bulu ayam menjadi material bangunan dalam bentuk panel dinding. Hasil penelitian diharapkan dapat memenuhi kebutuhan material bangunan dan menjadi bahan panel dinding alternatif. Ketersediaannya yang melimpah memberi referensi baru dalam ilmu pengetahuan di bidang arsitektur dan informasi material ramah lingkungan. Pada tahun 2021, tim PKM telah memberikan edukasi tentang pemanfaatan bulu ayam sebagai material panel ramah lingkungan kepada warga Desa Borisallo. Sebagai tindak lanjut, tim pelaksana kegiatan PKM kembali melakukan kegiatan berupa pelatihan pengolahan limbah bulu ayam menjadi panel. Hasil kegiatan tersebut dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan warga Desa Borisallo dalam mengolah dan menghasilkan panel dinding dari bahan dasar bulu ayam.

Published

2022-12-30

Issue

Section

Articles