Faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Pencegahan HIV/AIDS Pada Remaja Di SMA Negeri 4 Kota Palopo

Authors

  • Kurnia Tri Yanti Universitas Muslim Indonesia
  • Andi Mansur Sulolipu Universitas Muslim Indonesia
  • Rezky Aulia Yusuf Universitas Muslim Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33096/woph.v4i6.981

Keywords:

HIV/AIDS, Sikap, Peran Orang Tua, Peran Teman Sebaya

Abstract

Remaja sekarang ini memiliki resiko tinggi dalam penularan HIV/AIDS. Penyebab umum terjadinya HIV/AIDS pada masa remaja adalah remaja yang menjadi pecandu narkoba khususnya pengguna jarum suntik, kurangnya pengetahuan tentang informasi mengenai kesehatan reproduksi, seks bebas, HIV/AIDS serta infeksi lainnya yang ditimbulkan oleh hubungan seks. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi perilaku pencegahan HIV/AIDS pada remaja di SMA Negeri 4 Palopo. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode total Sampling dengan jumlah sampel 147 responden. Metode analisis data ini menggunakan analisis univariat dan analisis bivariat. Hasil penelitian ini menunjukkan tidak ada hubungan antara pengetahuan dengan perilaku pencegahan HIV/AIDS dengan p=0,133, ada hubungan antara sikap dengan perilaku pencegahan HIV/AIDS dengan p=0,016, ada hubungan antara peran orang tua dengan perilaku pencegahan HIV/AIDS dengan p=0,000, ada hubungan antara peran teman sebaya dengan perilaku pencegahan HIV/AIDS dengan p=0,000. Kesimpulan pada penelitian ini yang telah dilakukan SMA Negeri 4 Kota Palopo tidak ada hubungan antara pengetahuan dengan perilaku pencegahan HIV/AIDS, ada hubungan antara sikap, peran orang tua dan peran teman sebaya dengan perilaku pencegahan. Saran dari peneliti hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai sumber data maupun acuan dalam melakukan penelitian selanjutnya agar penelitian ini dapat dilanjutkan dan dapat disempurnakan sehingga dapat memberikan manfaat kepada orang yang lebih banyak.

References

Lubis DAS. Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Sikap dan Perilaku terhadap Pencegahan Infeksi Covid-19 Pada Mahasiswa Semester 6 Fakultas Kedokteran USU. Univ Sumatera Utara [Internet]. 2021;35–6. Available from: http://repositori.usu.ac.id/handle/123456789/31033

WHO. HIV data and statistics [Internet]. 2020 [cited 2022 Mar 12]. Available from: https://www.who.int/teams/global-hiv-hepatitis-and-stis-programmes/hiv/strategic-information/hiv-data-and-statistics

UNICEF. A child was infected with HIV every two minutes in 2020 [Internet]. 2020 [cited 2022 Mar 12]. Available from: https://www.unicef.org/press-releases/child-was-infected-hiv-every-two-minutes-2020-unicef

KEMENKES RI. Infodatin HIV AIDS. Kesehatan [Internet]. 2020;1–8. Available from: http://www.depkes.go.id/resources/download/pusdatin/infodatin/Infodatin AIDS.pdf

Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan. Profil Kesehatan 2020 [Internet]. 2020 [cited 2022 Mar 12]. Available from: http://dinkes.sulselprov.go.id/page/download

Dinas Kesehatan Kota Palopo. Data HIV/AIDS Kota Palopo. 2021;

Aisyah S, Fitria A. Hubungan Pengetahuan dan Sikap Remaja tentang HIV/AIDS dengan Pencegahan HIV/AIDS di SMA Negeri 1 Montasik Kabupaten Aceh Besar. J Bidan Komunitas. 2019;11(1):1–10.

Kumalasary D. Pengetahuan Temaja Tentang HIV/AIDS. MJ (Midwifery Journal). 2021;1(2):101–6.

Sitepu JN. Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Sikap dan Tindakan Terhadap HIV/AIDS pada Remaja. NJM. 2020;7(1):3–6.

Setyarini AI, Titisari I, Ramadhania PA. Hubungan Pengetahuan Remaja Tentang HIV/AIDS Dengan Sikap Pencegahan HIV/AIDS Di SMA Negeri 1 Gurah Kabupaten Kediri. J Ilmu Kesehat. 2017;4(2):25–33.

Fadillah FN, Widaningsih I. FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU PENCEGAHAN HIV / AIDS PADA REMAJA. Med Suherman. 2022;2:1–8.

Evi Y. Hubungan Antara Pengetahuan Dan Sikap Dengan Perilaku Pencegahan HIV/AIDS Pada Siswa Kelas XI SKM Dewantara Sumbang Banymas. Univ Harapan Bangsa. 2019;

Puspitasari I, Indanah, Yulisetyaningrum, Rozaq A. Pengaruh Peran Orang tua, Teman Sebaya Dan Ketaatan Beragama Terhadap Perilaku Seks Pranikah. J Keperawatan dan Kebidanan. 2022;13(2):392–9.

Herawati Y. Hubungan Peran Orang Tua Dan Media Informasi Dengan Perilaku Pencegahan HIV/AIDS Pada Remaja Di SMAN 75 Jakarta. Univ Pembang Nas Veteran Jakarta. 2020;

Riadini I, Ramadani ML. Relationship between the Role of Parents and Peers with Prevention of Sexually Transmitted Diseases (STDS) in SMK. J Bionursing. 2020;2(2):68–74.

Published

2023-12-30

How to Cite

Yanti, K. T., Andi Mansur Sulolipu, & Rezky Aulia Yusuf. (2023). Faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Pencegahan HIV/AIDS Pada Remaja Di SMA Negeri 4 Kota Palopo . Window of Public Health Journal, 4(6), 925–932. https://doi.org/10.33096/woph.v4i6.981

Issue

Section

Articles