Faktor Yang Berhubungan dengan Pemanfaatan Program Vaksinasi Covid-19 Pada Ibu Hamil Di Wilayah Kerja Puskesmas Sudiang Raya

Authors

  • Wafiq Azizah Universitas Muslim Indonesia
  • Nurgahayu Universitas Muslim Indonesia
  • Nurul Hikmah B Universitas Muslim Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33096/woph.v4i2.700

Keywords:

Vaksin, Covid-19, Ibu hamil

Abstract

Vaksin Covid-19 merupakan salah satu terobosan pemerintah untuk melawan dan menangani Covid-19 yang ada di dunia khususnya negara Indonesia. Pelaksanaan vaksinasi bagi ibu hamil ini menggunakan tiga jenis vaksin yaitu vaksin Covid-19 platform mRNA Pfizer dan Moderna serta vaksin platform inactivated virus Sinovac, sesuai ketersediaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan pemanfaatan program vaksinasi Covid-19 pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Sudiang Raya. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional study. Populasi pada penelitian ini adalah pasien rawat jalan di Puskesmas Sudiang Raya Kota Makassar yaitu sebanyak 78. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan accidental sampling. Metode analisis data menggunakan analisis univariat dan brivariat dengan menggunakan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan terdapat hubungan antara pemanfaatan vaksinasi Covid-19 pada ibu hamil dengan nilai p=0.006<0.05, budaya tidak terdapat hubungan antara pemanfaatan vaksinasi Covid-19 pada ibu hamil dengan nilai p=1.000>0.05, riwayat penyakit komorbid terdapat hubungan antara pemanfaatan vaksinasi Covid-19 pada ibu hamil dengan nilai p=0.000<0.05, dan riwayat Covid-19 dengan pemanfaatan vaksinasi Covid-19 pada ibu hamil dengan nilai p=0.019<0.05. Kesimpulan dari penelitian ini adalah variabel riwayat penyakit komorbid yang paling berhubungan dengan pemanfaatan vaksinasi Covid-19 pada ibu hamil di bandingkan variabel budaya. Berdasarkan hasil penelitian maka disarankan agar lebih meningkatkan upaya penyuluhan yang baik kepada individu dan keluarga, khusunya ibu hamil untuk selalu berpikiran positif dan mencari informasi tentang kesehatan khususnya Covid-19.

References

Sasfi SM, Untari EK, Rizkifani S. Pola Peresapan Pasien Lanjut Usia Poli Penyakit Dalam Rawat Jalan di RSUD Dr. Soedarso Kota Pontianak Periode Desember 2018 - Juli 2019. 2020;21(1):1–9.

Pangerapan DT, Palandeng OELI, Rattu AJM. Hubungan Antara Mutu Pelayanan Dengan Kepuasan Paien Di Poliklinik Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Gmim Pancaran Kasih Manado. J Kedokt Klin. 2018;2(1):1–10.

Laura P, José A, Nikki A, Khaled A, Barret JP, Jeffery C, et al. Impact of COVID-19 on global burn care. Burns [Internet]. 2021;48(6):1301–10. Available from: https://doi.org/10.1016/j.burns.2021.11.010

Untari S, Kumalasari N. Hubungan Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Covid-19 Terhadap Keikutsertaan Dalam Vaksinasi Covid-19 Di Kecamatan Brati. SIKLUS J Res Midwifery Politek Tegal. 2022;11(1):2089–6778.

Rahmawati A, Wulandari RCL. Influence of Physical and Psychological of Pregnant Women Toward Health Status of Mother and Baby. J Kebidanan. 2019;9(2):148–52.

Islami I, Asiyah N, Nasriyah N. Covid 19 Pada Kehamilan. Indones J Kebidanan. 2021;5(2):48.

Utami MPS. Gambaran Komorbid Pasien Hemodialisis. Gambaran Komorbid Pasien Hemodialsis. 2016;1–12.

Kerthyayana Manuaba IB. Text-Based Games as Potential Media for Improving Reading Behaviour in Indonesia. Procedia Comput Sci [Internet]. 2017;116:214–21. Available from: https://doi.org/10.1016/j.procs.2017.10.041

Lidia Sari N, Ningsih DA. Penyuluhan Tanda Bahaya Kehamilan Pada Kelas Ibu Hamil Di Wilayah Kerja Puskesmas Kota Karang. J Abdimas Indones. 2022;2(1):80–6.

Gumantan A, Mahfud I, Yuliandra R. Tingkat Kecemasan Seseorang Terhadap Pemberlakuan New Normal Dan Pengetahuan Terhadap Imunitas Tubuh. Sport Sci Educ J. 2020;1(2):18–27.

Wahyuni Y, Purnamawati D, Fauziah M, Putri A. Gambaran sikap dan perilaku pencegahan penularan covid-19 di Kabupaten Sukabumi. Pros Semin Nas Penelit LPPM UMJ [Internet]. 2021;1(1):4–8. Available from: https://jurnal.umj.ac.id/index.php/semnaslit/article/view/10612

Argista ZL. Persepsi Masyarakat Terhadap Vaksin Covid-19 Di Sumatera Selatan. Jurnal Keperawatan. 2021. 569–580 p.

Yulyani V, Hasbie NF, Farich A, Valentine A. Hubungan Status Demografi, Komorbid Dengan KIPI Post Vaksin COVID-19 Pada Tenaga Kesehatan. J Ilm Kesehat Sandi Husada. 2022;11:153–60.

Kartini PR, Suproborini A, Putri YA. Pengaruh Riwayat Komorbid Dan Pengetahuan Tentang Penyakit COVID-19 Terhadap Praktik 5M Pada Masyarakat Madiun Tahun 2020. J Epidemiol Kesehat Komunitas. 2022;7(1):423–30.

Petersmann A, Nauck M, Müller-Wieland D, Kerner W, Müller UA, Landgraf R, et al. Definition, classification and diagnostics of diabetes mellitus. J Lab Med. 2018;42(3):73–9.

Published

2023-04-30

How to Cite

Azizah, W., Nurgahayu, & Nurul Hikmah B. (2023). Faktor Yang Berhubungan dengan Pemanfaatan Program Vaksinasi Covid-19 Pada Ibu Hamil Di Wilayah Kerja Puskesmas Sudiang Raya. Window of Public Health Journal, 4(2), 234–243. https://doi.org/10.33096/woph.v4i2.700

Issue

Section

Articles