Pengaruh Dukungan Keluarga, Manajemen Diri, Kecemasan Dan Usia Kehamilan Terhadap Kejadian Hipertensi Kehamilan

Authors

  • Andi Nurul Marifah Universitas Muslim Indonesia
  • Masriadi Universitas Muslim Indonesia
  • Sartika Universitas Muslim Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33096/woph.v2i6.1397

Keywords:

Hipertensi kehamilan, Dukungan keluarga, Manajemen diri, Kecemasan, Usia ibu hamil

Abstract

Hipertensi pada kehamilan didefinisikan sebagai adanya tekanan darah 140 mmHg atau lebih setelah kehamilan 20 minggu pada wanita yang sebelumnya normotensif, atau kenaikan tekanan sistolik 30 mmHg dan tekanan diastolik15 mmHg diatas nilai normal. Kejadian hipertensi pada kehamilan sekitar 5–15%, dan merupakan satu di antara 3 penyebab mortalitas dan morbiditas ibu bersalin di samping infeksi dan perdarahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dukungan keluarga, manajemen diri, kecemasan, dan usia kehamilan terhadap kejadian hipertensi kehamilan di Puskesmas Majauleng. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional Study. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 94 ibu hamil dan Sampel berjumlah 76 responden, sampel diambil dengan cara Accidental Sampling. Analisis data dilakukan secara univariat, bivariat menggunakan uji chi square dan
multivariat dengan menggunakan uji regresi logistik berganda. Hasil analisis uji Regresi Logistik Berganda menunjukkan bahwa ada pengaruh bermakna antara dukungan keluarga dengan hipertensi kehamilan (p 0,001 < α=0,05), ada pengaruh bermakna antara manajemen diri dengan hipertensi kehamilan (p=0,001< α=0,05), ada pengaruh bermakna antara kecemasan dengan hipertensi kehamilan (p=0.004 < α=0,05), dan ada pengaruh bermakna antara usia ibu hamil dengan kejadian hipertensi (p=0.022 < α=0,05) di Puskesmas Majauleng. 

References

Kaimmudin, Liawati, Damayanti Pangemanan, and Hendro Bidjuni. (2018). “Hubungan usia ibu saat hamil dengan kejadian hipertensi Di Rsu Gmim Pancaran Kasih Manado.” Jurnal Keperawatan 6(1)

Sirait Maria, Anna. (2015). “Prevalensi hipertensi pada kehamilan di Indonesia dan berbagai faktor yang berhubungan (Riset Kesehatan Dasar 2007).” Buletin Penelitian Sistem Kesehatan 15(2):103–9. doi: 10.22435/bpsk.v15i2.Fertman CI, Allensworth DD. Health Promotion Programs: From Theory To Practice: John Wiley & Sons; 2016.

Puspitasari, Diana Ratih, Muhammad Taufiqy Setyabudi, and Afiana Rohmani. (2015). “Hubungan usia, graviditas dan indeks massa tubuh dengan kejadian hipertensi dalam kehamilan.” Jurnal Kedokteran Muhammadiyah 2(1):29–33

World Health Organization. 2019. Hipertensi pada kehamilan.

Kementrian Kesehatan. 2015. Hipertensi kehamilan. Jakarta : Kemenkes RI

Published

2021-12-30

How to Cite

Andi Nurul Marifah, Masriadi, & Sartika. (2021). Pengaruh Dukungan Keluarga, Manajemen Diri, Kecemasan Dan Usia Kehamilan Terhadap Kejadian Hipertensi Kehamilan. Window of Public Health Journal, 2(6), 1136–1144. https://doi.org/10.33096/woph.v2i6.1397

Issue

Section

Articles